Berikut ini adalah arti dan juga penjelasan mengenai istilah ‘Tito Outfit’ yang kini sedang viral di Tiktok.
Banyak pengguna Tiktok yang beranggapan bahwa Tito Outfit ini memiliki makna dan arti tentang kedewasaan seseorang. Simak penjelasan arti Tito Outfit Tiktok di sini.
Kemajuan internet saat ini dianggap sebagai manfaat bagi orang-orang.
Dengan internet, kita bisa mengetahui suatu budaya baru yang belum pernah ditemui sebelumnya.
Banyak platform-platform berbasis internet yang biasa digunakan untuk keperluan explore, maupun untuk mengekspresikan diri, salah satunya adalah Tiktok.
Tiktok adalah tempat dimana banyak sekali hal-hal baru, viral, serta berkembangnya istilah-istilah baru yang belum banyak diketahui oleh masyarakat Indonesia.
Karena menjadi pusatnya mencari hal-hal yang viral, Tiktok saat ini memiliki banyak pengguna yang terus bertambah setiap harinya.
Pengguna-pengguna Tiktok banyak menggunakan platform tersebut untuk mencari hal-hal baru atau mencari informasi terkait apa yang kini tengah viral di dunia maya.
Baru-baru ini, di Tiktok tengah banyak sekali pengguna yang memposting video fashion dengan caption ‘Tito Outfits Ideas’.
Viralnya hal tersebut membuat banyak orang yang penasaran apa arti dari Tito Outfit yang menjadi salah satu hal yang tengah viral di ranah Tiktok ini.
Ternyata secara harfiah, Tito merupakan bahasa Tagalog (bahasa yang digunakan oleh masyarakat Filipina) yang berarti paman, atau kedewasaan.
Sehingga, mungkin bisa ditarik kesimpulan bahwa Tito Outfit memiliki arti gaya busana yang mampu mencirikan kedewasaan dalam diri seseorang.
Banyak sekali pengguna yang mengunggah video Tito Outfit menggunakan pakaian yang jadul atau cukup tua, namun memiliki citra kemapanan dan kedewasaan.
Seperti banyak yang menggunakan kaos polo yang dimasukan kedalam celana, atau beberapa jas-jas autentik yang terlihat keren.
Pengguna yang mengunggah caption Tito Outfit ini semuanya merupakan laki-laki, karena Tito juga berarti sebagai Paman dalam bahasa Tagalog.
Apabila ingin mencari trend fashion kedewasaan untuk perempuan, kamu bisa mencari keyword ‘Tita Outfits’ karena Tita berarti Bibi dalam bahasa Tagalog.
Sumber foto: Tiktok
0 Komentar