Akhir-akhir ini, sedang ramai sebuah istilah yang disebut sebagai ‘Subathon’ yang dilakukan oleh banyak streamer di platform-platform Tiktok maupun Youtube.
Banyak netizen yang penasaran dengan arti dari Subathon ini dan apa maksud sebenarnya dari Subathon ini. Berikut penjelasannya.
Tiktok adalah aplikasi yang sangat populer pada saat ini dari segi banyaknya pengguna.
Selain banyak digunakan sebagai aplikasi untuk menonton video, aplikasi ini juga banyak digunakan untuk hal-hal bermanfaat lainnya, seperti belanja online dan mencari keuntungan.
Tak heran, pengguna Tiktok semakin hari semakin banyak lantaran banyak pengguna yang juga ingin merasakan manfaat dari Tiktok.
Selain itu, Tiktok juga merupakan tempat munculnya informasi baru yang bisa diserap oleh para netizen, karena memang Tiktok sangat update untuk hal itu.
Sudah bukan rahasia lagi bahwa memang banyak hal-hal viral dan aneh yang muncul di ranah Tiktok, seperti informasi menghebohkan, sosok viral, dan lain sebagainya.
Bukti dari cepatnya arus informasi di Tiktok adalah banyak munculnya istilah-istilah baru yang cenderung aneh, asing, namun kini semakin banyak digunakan.
Istilah-istilah baru tersebut nantinya bisa menjadi sesuatu yang viral dan digunakan atau dilihat oleh siapa saja sebagai indikator bahwa orang tersebut cukup ‘update’.
Dari sekian banyak istilah baru yang bermunculan, salah satu yang sedang dibincangkan dan dibicarakan adalah sebuah istilah bernama ‘Subathon,’
Banyak netizen yang menyimpulkan bahwa istilah Subathon ini cukup lekat dengan hal-hal yang dilakukan oleh para streamer di platform Youtube, Tiktok, Facebook, maupun platform streaming lain.
Ternyata, arti dari Subathon merupakan sebuah kegiatan yang dilakukan para streamer dimana mereka melakukan streaming nonstop hingga beberapa waktu tertentu.
Subathon biasa dilakukan para streamer dengan tujuan dan maksud-maksud tertentu, seperti mengumpulkan subscriber, mendapatkan hadiah, atau acara-acara amal.
Seiring dengan berjalannya waktu, istilah Subathon ini semakin banyak dilakukan oleh para streamer-streamer baru yang ingin mencari tambahan subscriber.
Dengan menampilkan aksi mereka saat tengah bermain game atau sebagainya, Streamer yang melakukan subathon ini bisa diberikan hadiah berupa gift maupun donasi.
Sumber foto: Tiktok
0 Komentar